Rabu, 17 Agustus 2011

Universiade Sports Centre Shenzen, China

Adalah bukan rahasia lagi bahwa pusat bangunan olagraga dengan gaya arsitektur unik saat ini berada di China. Stadion utama yang digunakan di Olimpiade lalu misalnya, adalah salah satu contoh stadion yang sangat non-ortodoks. Dan kali ini kita akan melihat salah satu stadion yang baru saja selesai dibangun di Shenzen, China untuk World University Games.
Apa yang spesial dari kompleks sport centre ini? Ok. Pertama adalah penempatan dari tiga stadion yang menempatinya adalah sesuatu yang tidak biasa. Studio desain arsitektur GMP Architekten sengaja membuat danau buatan yang mengelilingi ketiga stadion yang bentuknya terlihat seperti mahkota dengan cahaya lampu putih. Hasilnya, dari atas ketiga stadion ini seperti melayang
Sports Centre yang terdiri dari tiga stadion ini masing-masing diperuntukkan untuk olahraga spesifik; stadion utama yang bisa diisi 60 ribu penonton akan digunakan untuk event-event olahraga utama seperti sepakbola. Stadion kedua akan digunakan untuk olahraga indoor dan yang ketiga akan digunakan untuk olahraga air.
Universiade bukanlah stadion pertama yang dirancang oleh GMP Architekten di China. Sebelumnya ia telah membangun venue-venue olahraga terkemuka lainnya seperti World Aquatic Championsips Complex di shanghai. Silahkan klik link sumber untuk melihat rancangan secara lebih detail, atau lihat langsung gambar-gambar yang ada digaleri dibawah. [Deezen]

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Web Host